Email

Kontak

Email

Kontak

Dosen FE UIR Menggadakan Pembekalan Kewirausahaan dan Pemeberian Modal Bersyarat Pada Wali Murid SD Juara Pekanbaru

Pekanbaru, UIRNews : Dalam rangka Pengabdian Kepada Masyarakat, Dosen FE UIR, Raja Ria Yusnita, Devi Kurniawati, Nina Nursida dan mahasiswi Sri Wahyuni, bekerja sama dengan mitra pengabdian yaitu SD Juara Kota Pekanbaru, melakukan pembekalan kewirausahaan kepada 81 orang Wali Murid SD Juara Kota Pekanbaru.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 15 Januari 2020 yang lalu, di SD Juara Jl. Warta Sari No. 9 Kel. Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau.

Program pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat khususnya wali murid SD Juara mengenai kewirausahaan. Pengabdian ini dilaksanakan dengan metode sharing informasi, tutorial, diskusi, demo, peminjaman modal dan pembinaan usaha.

Hasil pelaksanaan pengabdian ini di harapkan dapat memberikan bekal dan motivasi kepada wali murid, sehingga menumbuhkembangkan mental berwirausaha pada wali murid SD Juara, ujar Raja Ria Yusnita, Rabu (11/03/2020).

Tidak hanya dalam bentuk pembekalan tentang kewirausahaan, kegiatan ini juga akan memberikan 1 booth portable kepada satu atau kelompok wali murid SD juara yang memang serius untuk berwirausaha. Pemberian 1 booth portable tersebut adalah bentuk dari peminjaman modal bersyarat, dimana akan di awasi oleh Tim PKM dan pihak SD Juara pengunaan booth portable tersebut apakah sudah digunakan secara efektif untuk berwirausaha.

Jika penggunaan dinilai efektif, 1 booth portable tersebut akan diberikan kepada wali murid SD Juara yang bersangkutan. Jika tidak, maka akan dipinjamkan ke wali murid SD Juara lainnya yang berniat untuk berwirausaha dengan tetap dalam pengawasan pihak SD Juara, ungkap Raja Ria.

Solusi yang perlu ditambahkan, dari kegiatan ini bahwa minat berwirausaha wali murid SD Juara sangat tinggi, namun terkendala dengan modal, manajemen kas, dan kreatifitas pengembangan usaha. Hal ini dapat di atasi dengan pendampingan yang berkelanjutan agar usahanya tetap berjalan dengan baik dan modal yang digunakan lebih efektif menunjang perekonomian wali murid SD Juara, pungkasnya.

laporan : HUMAS UIR

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content