Email

Kontak

Email

Kontak

Guru Besar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UIR Berpulang

Guru Besar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau Prof. Himala Putra, Ph.D meninggal dunia pada hari Rabu 24 Agustus 2022 di RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru usia 55 Tahun dan langsung dikebumikan di Pemakaman Islam Palas Rumbai Pekanbaru. 

Prof. Seno Himala Putra, Ph.D merupakan dosen aktif serta Guru besar Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP UIR yang fokus pengajaran pada keilmuan linguistik. Almarhum merupakan putra daerah asli Riau kelahiran Rengat Indragiri Hulu Agustus 1967. 

Menamatkan pendidikan Sarjana S1 (Strata 1) di Program Studi Bahasa Inggris Universitas Islam Riau tahun 1987 – 1991, Melanjutkan pendidikan Magister dengan konsentrasi English For Linguistic IKIP Malang tahun 1995 – 1991, dan menempuh studi doktoral nya di UKM Malaysia dengan fokus studi Linguistik Murni di tahun 2001 – 2004. 

Dalam takziah daring yang diselenggarakan oleh oleh DDIK (Direktorat Dakwah Islam Kampus) UIR pada Rabu malam (24/8/2022) Rektor Universitas Islam Riau yang diwakili oleh Wakil Rektor 3 Dr. Admiral, S.H., M.H. menyatakan turut berbela sungkawa atas meninggalnya salah satu Guru Besar terbaik yang UIR miliki 

“Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, telah berpulang ke rahmatullah salah satu guru besar, akademisi, serta putra terbaik UIR yaitu Prof. Seno Himala Putra, Ph.D, saya mengucapkan terimakasih atas keikutsertaan bapak – ibu sekalian untuk hadir pada takziah daring malam ini, kita berharap semua apabila almarhum memiliki kesalahan semasa hidupnya semoga segera dimaafkan, semoga segala amal baik serta sumbangsih keilmuan yang beliau berikan semasa hidupnya untuk kemajuan pendidikan di UIR dapat menjadi amal jariyah untuknya” ujar Admiral 

Semasa hidupnya almarhum aktif menulis beberapa buku ajar serta karya sastra yang tidak hanya diterbitkan oleh penerbit lokal tetapi juga oleh penerbit nasional, seperti “Maknanya Dalam Puisi” yang diterbitkan oleh Unri Press, “Pengantar Penelitian Kualitatif fan Analisis Bahasa” Terbitan Unri Press, Makalah Internasional “Revolusi Pola Pikir dan Profesionalisme Guru, dan Makalah Nasional “Analogi Lintas Budaya Mempererat Komunikasi Bangsa”, Paper Linguistik : Motivation and Mentality In Learning English as Foreign Language in Indonesia” yang diterbitkan oleh Usant University, Philippines

Selain menjadi akademisi almarhum aktif menjaga kelestarian budaya serta kerap menjadi narasumber mengkritisi isu – isu sosial di Provinsi Riau, Salah satunya ialah Pada tahun 2012 Prof Seno Himala Putra pernah merelease album kompilasi Melayu yang pada album tersebut almarhum aktif terjun langsung menjadi pencipta lagu serta penyanyi. Salah satu lagu hits pada album tersebut adalah “Ulah Manusia” dan “Pengantin Melayu”. (kh/hms) 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content