Email

Kontak

Email

Kontak

Prodi Bahasa Inggris UIR Adakan Workshop di SD Sains Tahfizh Islamic, Kabupaten Siak

Pekanbaru, UIR : Dosen dan mahasiswa Universitas Islam Riau (UIR) Fakultas FKIP UIR Program Studi (Prodi) Bahasa Inggris melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat di SD Sains Tahfizh Islamic, Kabupaten Siak, yang di ketuai Marhamah, S.Pd., M.Ed, dan beranggotakan Dra. Hj. Syofianis, M.Ed, Yusti Elida, S.Pd., M.PdI, dan mahasiswa Sisi Adelia, Selasa, 13 November 2019 yang lalu.

Kegiatan program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) adalah salah satu wujud dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang wajib dilakukan oleh setiap dosen. Dalam memenuhi semua unsur tersebut maka perlu melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di wilayah Kabupaten Siak, ungkap Dosen Marhamah kepada Staf Humas dan Protokoler UIR, Sabtu (07/12/2019).

Ketua PKM ini juga menjelaskan tujuan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini yaitu melakukan workshop kepada guru-guru bahasa Inggris di Sekolah Dasar (SD) / Madrasah Ibtidayah (MI) mengenai penyusunan bahan ajar berbasis nilai-nilai Islam dan budaya melayu Riau Siak berupa buku ajar, kata Marhamah.

Guru masih cendrung menggunakan buku teks pelajaran yang ada dan belum mampu mengembangkannya kearah pencapaian insan yang bermutu dalam aspek IMTAQ dan IPTEK. Buku teks pelajaran yang ada belum mampu memberikan dan menunjang pembentukan karakter siswa yang Islami dan berbudaya melayu Riau, oleh karena itu, tim PKM ini mencoba untuk menyelesaikan permasalahan yang ada dengan melakukan workshop penyusunan bahan ajar berbasis nilai-nilai Islam dan budaya melayu Riau, ujar Marhamah.

Marhamah menambahkan, tim PKM ini akan mencoba menyajikan materi dengan memberikan panduan-panduan dalam pengembangan bahan ajar bahasa Inggris. Dengan adanya petunjuk-petunjuk teknis dalam pengembangan bahan ajar bahasa Inggris berbasis nilai-nilai Islam dan Budaya melayu Riau ini mampu menciptakan kreatifitas guru dalam pengembangan materi ajar sehingga terbentuk proses pembelajaran yang Islami dan budaya melayu Riau.

Semoga saja kegiatan ini akan bermanfaat bagi tim PKM maupun guru-guru bahasa Inggris tersebut, yang mana nantinya dapat melakukan Kreatifitas guru-guru dalam pengembangan bahan ajar, Meningkatkan keterampilan guru-guru bahasa Inggris dalam proses pembelajaran yang bernuansa Islami dan budaya melayu Riau, dan Membentuk karakter siswa yang Islami dan budaya Melayu Riau, pungkasnya.

Laporan : HUMAS UIR

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content