Email

Kontak

Email

Kontak

Rektor Resmikan Venue Petanque, Satu-satunya Venue Petanque Dengan Standar Nasional di Sumatera

Rektor Universitas Islam Riau beserta jajaran turut hadir sebagai tuan rumah dalam Pembukaan KEJURPROV I FOPI Riau Tahun 2022 yang dilaksanakan di Venue Olahraga Petanque Universitas Islam Riau pada Jumat lalu (15/7/2022). Rektor juga sekaligus meresmikan Venue olahraga Petanque yang merupakan salah satu venue petanque di Indonesia yang berstandar nasional satu-satunya di Sumatera. 

Pada Kejurprov 1 Petanque yang dilaksanakan di Universitas Islam Riau dan berlangsung selama 3 hari terhitung 15 Juli-17 Juli 2022 tersebut menurut laporan dari Ketua Pelaksana Faridar HS, S.H. mengatakan bahwa ada 9 kabupaten dan kota di Provinsi Riau yang mengikuti kejuaraan ini antara lain Kabupaten Indragiri Hulu, Indragiri Hilir, Bengkalis, Siak, Kampar, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Pekanbaru, dan Pelalawan.

“Dari data yang kami kumpulkan bahwa ada 9 kabupaten kota di Riau yang mengikuti kejuaran pada hari ini serta sebanyak 134 atlet yang berlaga, keberhasilan terselenggaranya acara ini tentu tidak lepas dari kerja keras dari teman-teman panitia dan FOPI Riau dan tak lupa pula peran serta sumbangsih dari UIR yang secara moril dan materil memberikan kami dukungan dengan memfasilitasi dibangunnya venue petanque yang juga merupakan suatu kebanggan bagi kita semua karena merupakan venue olahraga yang terstandar nasional dan satu-satunya di Sumatera” ujar Faridar 

Senada dengan yang disampaikan oleh Ketua Pelaksana Rektor UIR Prof. Dr. H. Syafrinaldi, S.H., M.C.L di sambutannya mengatakan semoga kejuaran provinsi ini dapat berjalan lancar dan dapat mencetak atlet-atlet Petanque yang berprestasi untuk Riau

“Selamat bertanding kepada para atlet-atlet yang mengikuti kejuaraan provinsi selama 3 hari ini, event ini juga perlu kami sampaikan sekaligus meresmikan venue Petanque yang ada di kawasan Universitas Islam Riau, suatu kebanggaan juga bahwa dengan masih barunya olahraga ini tetapi kita di Provinsi Riau sudah bisa membuat venue yang sudah terstandar pertandingan dan kejuaraan, semoga dengan suksesnya kejuaraan ini bisa mencetak atlet-atlet Petanque serta lumbung atlet-atlet yang berprestasi” ungkap Syafrinaldi

Hadir juga dalam pembukaan kejuaraan tersebut Wakil Gubernur Riau Brigjen TNI (Purn) H. Edy Afrizal Natar Nasution, S.IP, ia mengatakan sangat mengapresiasi atas terlaksananya kejuaraan tersebut karena olahraga Petanque merupakan olahraga yang masih terbilang baru, kepada para atlet untuk terus bersemangat jangan pernah merasa berkecil hati bahwa kita dari Sumatera, terus tingkatkan semangat dan terus berikan yang semaksimal mungkin. 

Setelah rangkaian acara pembukaan selesai, selanjutnya dilanjutkan dengan simulasi memainkan Petanque yang dilakukan oleh para tamu dan penandatangan prasasti peresmian Venue Petanque oleh Wakil Gubernur Riau didampingi oleh Rektor Universitas Islam Riau serta Ketua KONI Provinsi Riau. (kh/hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content