Celoteh Civitas

Kontak

Workshop Pembekalan Mentor BBQ, Direktur DDIK Ajak Ormawa Besama Bersinergi

Direktorat Dakwah Islam Kampus (DDIK) Universitas Islam Riau (UIR) mengadakan kegiatan Workshop Pembekalan kepada Mentor Bimbingan Baca Quran (BBQ) UIR pada Selasa, (05/12/2023) di Lantai III Aula Fakultas Hukum.

Mentor BBQ merupakan sekelompok mahasiswa UIR yang dinilai fasih membaca Al-Quran dan telah di seleksi oleh DDIK. Ia diberi amanah untuk membimbing dan membina mahasiswa lain agar bisa membaca Al-Quran sebagai salah satu aturan yang telah di tetapkan oleh Universitas.

Dr. Anton Afrizal Candra, M.Si menuturkan terdapat 75 mahsiswa mentor baru, sehingga jika dikalkulasikan total Mentor BBQ di UIR berjumlah 205 mahasiswa tersebar dari berbagai Program Studi (Prodi) selingkungan UIR. Satu mentor akan membimbing 30 mahasiswa dari fakultasnya masing – masing.

“Berdasarkan hasil laporan mentor, tingkat kemampuan baca Al-quran tahun ini naik signifikan. DDIK UIR melalui mentor yang telah dibentuk akan terus berusaha meningkatkan kemampuan tersebut secara maksimal ”, jelas Direktur DDIK.

Berkenaan dengan hal tersebut, Dr. Anton Afrizal Candra, M.Si mengajak Organisasi Mahasiswa (Ormawa) untuk bersinergi bersama mengajak junior dan senior agar mengikuti program ini. Mahasiswa yang telah fasih membaca Al-Quran akan diberikan sertifikat secara langsung, sedangkan yang belum fasih akan dibina selama 6 bulan dan baru mendapatkan sertifikat.

“Jangan sampai malah Ormawa yang tidak tahu program ini, karena sertifikat yang teman – teman dapatkan akan digunakan untuk pendaftaran ujian seminar proposal di Fakultas”, ajar Anton lagi.

Kegiatan tentunya dibuka oleh Wakil Rektor III UIR Dr. Admiral, S.H.,M.H. Admiral juga menjelaskan, tidak hanya mahasiswa, namun dosen dan Tenaga Kependidikan (Tendik) juga wajib fasih membaca Al-Quran. Ini sebagai ciri dan turunan visi bahwa UIR merupakan kampus islami, kegiatan ditutup dengan pembekalan materi untuk mentor BBQ UIR. (hms/smh)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content