Email

Kontak

Email

Kontak

UIR Bersama Tiga Kampus Gelar Join Class, Bahas Hukum dan Digitalisasi Indonesia

DAAD Jerman kembali lakukan kerjasama dengan UIR

Sebanyak 30 orang mahasiswa Universitas Islam Riau (UIR) ikuti kelas bersama atau join curriculum dengan tiga kampus lainnya seperti Fachhochchule Dortmund, Universitat der Bundeswehr Munchen, dan Universitas Airlangga (UNAIR) selama satu semester.

Kelas bersama yang akan digelar selama satu semester genap mendatang bersama dengan 120 mahasiswa lainnya secara online. Masing – masing dosen dari ke empat universitas tersebut akan secara bergantian mengisi kelas dengan tema mata kuliah “Digitalization Law and Society in Indonesia”.

“Total 120 mahasiswa dari ke empat universitas ini akan menggelar kelas bersama yang para pengajar nya juga berasal dari empat kampus tersebut. Mata kuliah pun akan seputar teknik informatika, bisnis internasional, hukum dan ilmu sosial dan politik,”papar Muhammad Akbar Al-Muttaqin, B.Com., M.Sc. Ka.Div Kerjasama Internasional UIR pada Tim Humas.

Secara teknis Akbar menjelaskan terkait mekanisme kelas bersama tersebut akan selayaknya kelas – kelas mata kuliah pada umumnya, seperti adanya RPS (Rencana Pembelajaran Studi), adanya ujian Tengah semester hingga ujian akhir, serta tugas kelompok dan presentasi materi perkuliahan.

“Harapan dari terlaksananya join class ini ialah adanya interaksi antar mahasiswa yang berasal dari berbagai latar belakang suku, ras hingga budaya, meningkatnya kemampuan komunikasi dan wawasan mahasiswa yang ikut serta,”ungkapnya.

Lebih lanjut, kegiatan join curriculum merupakan salah satu agenda yang terdapat dalam proyek bersama antara UIR dan DAAD Jerman yang sudah berjalan hingga chapter ketiga. Selama proyek ini terlaksana akan banyak agenda – agenda akademis yang akan dilakukan oleh UIR bersama tiga kampus lainnya.(kh/hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content