Celoteh Civitas

Kontak

UIR Sehat Gelar Sosialisasi Penerapan Aturan Terbaru Kepada 13 Rumah Sakit Provider Rekanan

UIR Sehat sebagai salah satu jaminan kesehatan milik Universitas Islam Riau (UIR) merupakan hak yang dapat diperoleh oleh para sivitas akademika UIR mulai dari Pegawai, Dosen dan Pekerja Harian Lepas (PHL). Sosialisasi penerapan aturan baru digelar dengan sasaran 13 provider Rumah Sakit mitra UIR. Kegiatan digelar pada Senin (11/12/2023) di Auditorium Gedung Rektorat UIR.

Dalam sosialisasi yang mendatangkan Rumah Sakit mitra UIR diantaranya RS Syafira, RS Sansani, RS Prof Tabrani, RS Awal Bross Ayani, RS Awal Bros Panam, RS Mesra dan lainnya dipandu oleh moderator Dr. Harry Setiawan, M.I.Kom Kepala Bagian Humas dan Protokoler UIR serta pembicara seperti Kepala Biro SIMFOKOM Ause Labella Pansa, S.T., M .Cs., M.Kom., dr. Wahyu Purnama Dewi dari Kllinik UIRA, Tengku Lissa Afrianti, S.E., Kassubag Host to Host, dan Hendra Gunawan, S.T., M.Eng.

“Saat ini terdapat dua kartu yang dapat digunakan dalam pelayanan para sivitas akademika UIR dan keluarga nya di 13 RS ini, satu kartu yang melekat di ID Card Pekerja lalu satu kartu lagi yang dapat dipegang oleh pasangan maupun anak, jadi untuk layanan kesehatan di RS dapat lebih efisien dan prima,” ujar Ause Labella Pansa sebagai

Adapun juga dr. Wahyu yang turut memberikan sosialisasi seperti menjelaskan ketentuan maupun penyakit yang dapat tertanggung UIR Sehat, pelayanan poli speasialis, alur layanan poli dan emergency di RS dan lain sebagainya

“Untuk layanan Medical Check up tidak menjadi tanggungan kecuali dalam indikasi khusus, layanan di poli yang berupa estetika, pengobatan yang disebabkan oleh kecanduan narkotika, mental disorder dan beberapa penyakit jiwa pun juga tidak menjadi tanggungan UIR Sehat tetapi akan dialihkan menjadi tertanggung oleh BPJS yang pasien miliki,” pungkasnya.(kh/hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content