Email

Kontak

Email

Kontak

Summer School UIR tahun 2023, Datangkan Mahasiswa Asal Jerman

Bekerjasama dengan Deutscher Akademischer Austauschienst (DAAD) Jerman Universitas Islam Riau (UIR) melaksanakan kegiatan Summer School tahun 2023. Kegiatan ini diikuti 7 orang mahasiswa yaitu Dery, Fatimah, Michael, Beerit, Fadi dan Melina berasal dari Fachhochschule Dortmund dan Universitat der Bundeshwehr Munchen Jerman.

Summer School 2023 merupakan kegiatan dibawah naungan Program Digitalisation in Law and Society in Indonesia (DLSI) dan dibiayai penuh oleh DAAD Jerman. Keterangan tersebut disampaikan oleh Wakil Rektor III UIR Dr. Admiral, S.H., M.H.

“Selama satu minggu terhitung Minggu 17 September sampai dengan 24 September 2023 kedepan mahasiswa asal Jerman akan belajar di Universitas Islam Riau dan mengenal budaya yang ada”, sebut WR III.

Hari pertama dan kedua kegiatan digelar Sharing Session oleh Prof. Stefan Koos kepada mahasiwa di 4 fakultas yang ada di UIR yaitu Fakultas Hukum (FH), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL), Fakultas Teknik (FT), dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB). Sharing Session ini mengusung tema menarik sesuai keilmuan mahasiswa masing – masing Fakultas.

Hari ketiga dilanjutkan dengan Sharing Session bersama alumni, podcast, dan berkunjung ke Agrowisata UIR. Kunjungan ke Agrowisata tentunya di sambut langsung oleh Prof. Dr. Thamrin S, S,H., M. Hum, ia memaparkan bahwa Agrowisata merupakan tempat yang disulap sebagai wisata edukasi memberikan kenyamanan dan ketenangan.

Memasuki hari keempat melakukan kegiatan Pariwisata Heritage ke Rumah Singgah Tuan Kadhi Pekanbaru dan Rumah Tenun Kampung Bandar sebagai salah satu situs sejarah awal mula peradaban masyarakat Pekanbaru yang masih tersisa sehingga telah di tetapkan sebagai situs cagar budaya oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya, disitu mahasiswa asal Jerman tersebut diberi kesempatan untuk mengetahui cara bertenun.

Hari terakhir kegiatan dilajutkan dengan melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Internasional di Desa Buluh Cina, Kecamatan Siak Hulu, Kampar. Terdapat empat Fakultas yang terlibat diantaranya dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIPOL), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Hukum (FH), dan Fakultas Teknik (FT) UIR. (hms/smh)

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content