Celoteh Civitas

Kontak

Pembekalan Karir Bagi Wisudawan UIR 2024, Dedi Mahardi Himbau Jadilah Lulusan yang Berintegritas

Universitas Islam Riau (UIR) melalui Pusat Karir menggelar acara Pembekalan Karir bagi wisudawan/ti periode 3 tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu lalu (16/10/2024) di Auditorium Gedung Rektorat UIR secara hybrid, dengan peserta yang hadir langsung dan sebagian mengikuti melalui platform daring.

Acara tersebut dibuka oleh Wakil Rektor III UIR, Assoc. Prof. Dr. Admiral, S.H., M.H. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin yang diinisiasi oleh UIR khususnya Pusat Karir guna memberikan bekal kepada para lulusan agar siap bersaing di dunia kerja.

“Kami berharap kegiatan ini dapat diikuti serta disimak dengan baik oleh para calon wisudawan dan wisudawati, karena ini merupakan persiapan penting agar lulusan UIR memiliki daya saing serta kemampuan yang memadai untuk menghadapi tantangan dunia kerja,” ujarnya.

Pembekalan karir ini menghadirkan Dedi Mahardi, seorang motivator, inspirator, dan penulis belasan buku best-seller nasional sebagai narasumber. Dalam sesi yang bertajuk “Integritas,” Dedi memberikan pandangan mendalam tentang pentingnya integritas dalam dunia kerja. Ia menekankan bahwa keterampilan teknis (hard skills) harus diimbangi dengan integritas agar lulusan dapat menjadi pekerja yang kompatibel dan unggul.

“Skill yang dimiliki seorang lulusan harus dibarengi dengan integritas. Untuk menumbuhkan integritas, perlu memperkuat iman, menghormati kejujuran, membangun kemampuan, serta menghindari perbuatan yang tidak halal sekecil apa pun,” ujar Dedi.

Ia juga menambahkan, penting bagi setiap individu untuk memiliki sosok teladan yang berintegritas sebagai contoh dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, membangun lingkungan yang mendukung integritas serta memberi apresiasi pada diri sendiri juga menjadi kunci untuk memotivasi diri agar terus berkembang ke arah yang lebih baik.

Lebih lanjut, Acara ini menjadi salah satu upaya UIR dalam memastikan bahwa lulusannya memiliki nilai-nilai yang dibutuhkan oleh industri. Dengan akreditasi Unggul UIR terus berkomitmen mempersiapkan lulusan yang tidak hanya memiliki kompetensi teknis tetapi juga berintegritas tinggi. Hal ini sejalan dengan visi UIR 2041 menjadi Universitas Islam Berkelas Dunia Berbasis iman dan takwa.(kh/hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content