Celoteh Civitas

Kontak

Mahasiswa Teknik Perminyakan UIR Ikuti Petrobowl Asia Pasific Qualifiers 2024 di Vietnam

Sebanyak 5 orang mahasiswa Program Studi (Prodi) Teknik Perminyakan Fakultas Teknik Universitas Islam Riau (UIR) mengikuti kegiatan Petrobowl Asia Pasific Qualifiers 2024 di Vietnam. Kegiatan berlangsung pada Kamis – Sabtu, (25-27/07/2024) di Ho Chi Minh City University of Technology.

Mahasiswa yang terlibat merupakan mahasiswa angkatan 2021 terdiri dari Syifa Alviola Muhendra, Permata Yudha, Reyhan Rafsanjani, Fauzan Nouval, dan Wan Fadly. Petrobowl APRQ 2024 dilaksanakan oleh SPE Vietnam Section. Ini merupakan competion berbasis smart competition atau disebut juga cerdas cermat.

“Jadi ini adalah kegiatan rutin yang diadakan oleh SPE International dengan system perlombaan yang dimulai dari Competition Region untuk menentukan team 5 besar sehingga diutus selanjutnya pada Petrobowl Championship di Amerika Serikat”, ujar Syifa saat dikonfirmasi oleh Tim Humas.

Kompetisi memiliki soal seputaran oil and gas industry dengan kegiatan yang dilakukan menggunakan bahasa inggris. Adapun prosedur yang diikuti oleh delegates itu berlangsung secara internal SPE UIR SC dengan melakukan diskusi bersama terkait siapa yang akan menjadi utusan UIR dalam kegiatan Petrobowl APRQ 2024.

“Disana kami melakukan perlombaan dan networking bersama universitas yang hadir dalam perlombaan tersebut. Kegiatan ini mengikutsertakan 16 team dari 7 negara yaitu Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Vietnam, Filipina, China dan Australia”, tambah Syifa lagi.

Dengan kegiatan ini, para delegates yang diutus tentunya mendapatkan perkembangan terhadap topik baru terkait oil and gas yang sebelumnya belum terdengar di lingkungan kampus.

Keikutsertaan mahasiswa Prodi Teknik Perminyakan UIR dalam Petrobowl APRQ tidak luput dari dukungan penuh PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) WK Rokan dalam Program Kerja sama yang terjalin selama ini dengan Prodi Teknik perminyakan dan UIR.

Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Ir. Novia Rita, S.T., M.T. selaku Kepala.Prodi Teknik Perminyakan atas dukungan yang diberikan PHR WK Rokan.

“Terima kasih kepada PHR yang telah memberikan dukungannya kepada Prodi Teknik Perminyakan melalui program kemitraan dengan perguruan tinggi ini. Kita berharap semoga Kerjasama ini dapat terus terlaksana hingga masa yang akan datang bersama program-program lainnya” katanya.
.
Di tempat terpisah, Manager CSR PHR Pandjie Galih Anoraga menyebutkan, partisipasi mahasiswa Prodi Teknik Perminyakan Universitas Islam Riau pada kegiatan Petrobowl APRQ 2024 di Vietnam merupakan bagian dari ruang lingkup kerja sama program kemitraan dengan perguruan tinggi PHR dalam rangka mendukung peningkatan kualitas SDM mahasiswa.

“PHR berkomitmen untuk meningkatkan kualitas SDM mahasiswa melalui kegiatan kompetisi yang dapat menjadi ajang kreativitas mahasiswa baik di tingkat nasional maupun internasional” ujar Pandjie.

Pelaksanaan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PHR WK Rokan di bidang pendidikan, diantaranya meliputi pemberian bantuan pendidikan kepada Masyarakat Suku Sakai, beasiswa prestasi PHR, peningkatan kompetensi guru dan kepala sekolah di bidang Science Technology and Mathematics (STEM) serta penguatan ekosistem vokasi di Provinsi Riau.(hms/smh)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content