Email

Kontak

Email

Kontak

Fakultas Psikologi UIR Terima Penghargaan Setelah Raih Juara 1 Lomba Debat IPCOM

Setelah ditetapkan sebagai juara 1 dalam ajang perlombaan debat Islamic Psychology Competition (IPCOM) IV 16 Maret 2023 lalu, Fakultas Psikologi Universitas Islam Riau (UIR) hadir di Auditorium Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung untuk menerima penghargaan. Kegiatan berlangsung pada Jumat, (12/05/2023).

Tiga mahasiswa Fakultas Psikologi UIR M Rafi A, Rangga Aditya R, dan Syah Dwi Puspita Ningrum mengikuti lomba debat membahas hal-hal yang berkaitan dengan era volatility, uncertainty, complexity, dan ambiguity (VUCA). Keberhasilan tidak luput  bimbingan dari Didik Widiantoro, M. Psi., Psikolog selaku dosen pembimbing.

Dekan Fakultas Psikologi Yanwar Arif M.Psi, Psikolog menjelaskan bahwa IPCOM merupakan kompetisi mahasiswa yang rutin diikuti sebagai sarana mahasiswa untuk menampilkan potensi dan kompetisi yang di miliki. Ajang ini juga dapat digunakan untuk menambah pengalaman, jaringan dengan Perguruan Tinggi Islam lainnya 

“Harapannya dengan mereka mengikuti kompetisi ini memiliki kebanggan, mereka punya pengalaman berharga, dan bangga akan kemampuan dirinya bahwa ternyata setelah mengikuti lomba dapat meraih juara, karena menumbuhkan kepercayaan dan harga diri itu dinilai sangat oenting”, sebut Dekan.

UIR terus mengalami peningkatakan juara meskipun belum mendapatkan juara umum. Namun hal ini telah mengalami peningkatan karena telah berhasil mendapatkan juara 1. (hms/smh)

Share:

More Posts

Universitas Islam Riau Campus
Jl. Kaharuddin Nasution 113, Pekanbaru 28284
Indonesia

Telepon :  +62 761 674674
Faks :   +62 761 674834
Email : info[at]uir.ac.id

© Universitas Islam Riau developed by SIMFOKOM

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content