Email

Kontak

Email

Kontak

Dosen FKIP UIR Ajak Mahasiswa Kenalkan Budaya Riau kepda Wisatawan Spanyol

Dalam mata kuliah Bahasa Inggris yang diampu oleh Dosen Fitri Wulandari, S.Pd., M.Pd bersama mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) Universitas Islam Riau (UIR) memperkenalkan warisan budaya kepada warga asing yang berasal dari Spanyol.

Mendekatkan museum pada generasi muda adalah sebagai bentuk menumbuhkan perasaan cinta terhadap tanah air dan memiliki terhadap keberadaan museum ini. Kegiatan yang berlangsung pada April 2023 tersebut bertujuan untuk melatih Komunikasi Interpersonal mahasiswa komunikasi dalam mengenalkan Indonesia pada Wisatawan Mancanegara.

Museum Sang Nila Utama merupakan salah satu lembaga edukasi yang menjaga warisan sejarah dan budaya, dimuseum tersebut menyimpan warisan-warisan yang berhubungan dengan budaya Melayu Riau dan koleksi Nusantara. Jenis koleksi dari museum Sang Nila Utama yaitu Biologika, Filologika, Geologika, Etnografika, Keramologika, Historika, Arkeologika, Teknologika, Heraldika, dan Senirupa.

Berliterasi akan membuka cakrawala berfikir yang luas bagi seseorang, sehingga mampu meningkatkan SDM yang berkualitas. Museum sangatlah penting dalam kehidupan suatu bangsa, keberadaannya menjadikan seseorang memiliki identitas sejarah dan budaya. Museum juga memiliki peran sebagai penyambung dari mata rantai kehidupan masa lalu, masa kini dan masa yang akan datang.

Generasi muda memiliki posisi yang penting dalam suatu negara. Generasi muda adalah pewaris bangsa dan negara ini, baik buruknya bangsa kedepan tergantung bagaimana generasi mudanya, apakah mereka memiliki kepribadian yang kokoh, memiliki semangat nasionalisme dan karakter yang kuat untuk membangun bangsa dan negaranya. (hms/smh/rls)

Share:

More Posts

Universitas Islam Riau Campus
Jl. Kaharuddin Nasution 113, Pekanbaru 28284
Indonesia

Telepon :  +62 761 674674
Faks :   +62 761 674834
Email : info[at]uir.ac.id

© Universitas Islam Riau developed by SIMFOKOM

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content