Email

Kontak

Email

Kontak

UIR Kedatangan Guru Besar dari Queen Marry University London Prof Akram Alomainy

Universitas Islam Riau (UIR) kembali kedatangan tamu dari London yaitu Prof. Dr. Akram Alomainy Guru Besar bidang Teknik Informatika Queen Marry University London. Prof. Akram hadir di UIR menjadi narasumber dalam Seminar WCP membahas “International Research and Publication” yang dilaksanakan pada Selasa (15/08/2023) di Auditorium Gedung Rektorat UIR.

Seminar tersebut diinisiasi atas berhasil nya salah satu Dosen Teknik Informatika UIR yaitu Assoc. Prof. Dr. Evizal, S.T., M.Eng mendapatkan kesempatan berkolaborasi dan menyelenggarakan penelitian bersama dengan Guru Besar dari kampus ternama luar negeri yang di laksanakan oleh Kemenristek Dikti dalam sebuah program WCP (World Class Professor) 2023.

“Kita tentu sebagai seorang akademisi ingin selalu aktif dalam penelitian maupun publikasi internasional guna menunjang kredit jabatan fungsional maupun peningkatan SDM, kami berharap bapak – ibu Dosen yang hadir dapat mengambil banyak ilmu dan memperkaya wawasan,” ungkap Dr. Admiral, S.H., M.H Wakil Rektor III UIR.

Admiral pun menambahkan dengan terlaksananya seminar itu menjadi bentuk upaya UIR menuju Visi 2041 “Menjadi Universitas Islam Berbasis Iman dan Takwa” yang tidak hanya berfokus pada peningkatan kerjasama internasional tetapi terhadap join research ataupun publikasi internasional yang dilakukan oleh sivitas akademikanya.

Setelah pembukaan seminar oleh Wakil Rektor III, acara lalu dilanjutkan dengan seminar yang langsung dipandu sendiri oleh moderator Dr. Evizal. Prof. Akram mengawali materinya dengan menjelaskan sekilas profil Queen Marry University London dan memaparkan materi tentang keunggulan penelitian multidisiplin ilmu.

“Keunggulan dari penelitian multidisiplin ilmu adalah peneliti dapat memecahkan permasalah lebih kompleks lagi dengan keberagaman aspek keilmuan yang bermacam-macam serta kemampuan peneliti dalam memberikan batasan masalah pun menjadi lebih jelas,” ujarnya Prof. Akram.

Prof. Akram pun juga memaparkan terkait kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang peneliti individual maupun sebagai manager penelitian.

“Seorang peneliti individual harus memiliki kemampuan penguasaan bahasa, metode-metode penelitian dari berbagai aspek keilmuan, komunikasi yang baik, memiliki pemikiran yang terbuka dan kemampuan menyerap informasi yang baik, sementara sebagai seorang research manager juga harus memiliki kemampuan aktif berhubungan dengan sesame mitra kerja, menghargai berbagai multidisiplin ilmu,” paparnya.(kh/hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Related Posts

Jl. Kaharuddin Nasution 113,
Pekanbaru 28284
Riau - Indonesia

FOLLOW UIR

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Copyright © Universitas Islam Riau. Developed by SIMFOKOM

Skip to content